Kamis, 06 September 2012

Mengeja Spasi

"Jatuh Cinta Itu Biasa Saja" begitu kata ERK, sepertinya masjokku berfikiran yang sama, hahahha, pada beberapa bagian akupun mengiyakan, tapi sisanya aku tak setuju jika jatuh cinta itu biasa saja, Tak setuju denganku?ah itu hak mu tentu saja, hehe.

Jadi entahlah ini sudah menjadi pekan keberapa aku tak menemui sosok pria kesayanganku itu di hadapanku. Kami sedang mengeja spasi saat ini, yang sering kali berbuah sebuah hadiah kecil bernama rindu. Jika rindu menyebalkan itu mulai membengkak, duh entahlah bagaimana warna hati saat itu jika di tuangkan ke kanvas, tapi ya itulah seninya, seni LDR :)

Bukan tak ada bagusnya sih LDR itu, tentu ada, tapi tentu masa LDR ini harus segera diakhiri dengan "MENIKAH" ya begitulah..menjadi halal bagi satu sama lain adalah keinginan kami yang sedang kami tapaki perlahan namun pasti, Insya Allah. Agar segala penderitaan karena harus LDR ini terhapuskan, lebay?ah bebaslah, hahahaha.

Sadar atau tidak semua orang akan lebay ketika ia mulai jatuh cinta, tidak percaya?buktikan saja sendiri :p

Aku benci saat kami LDR lalu cemburu mengeroyok hatiku, sementara ia tetap asyik dengan pekerjaannya. Ah ya kadang memang cemburuku adalah cemburu yang ku buat sendiri, tanpa alasan, jadi langkahnya untuk tidak mempedulikan kecemburuanku dengan tetap asyik menyelesaikan pekerjaannya dan anteng di depan laptopnya adalah benar.

Kami berbeda, tentu saja ! dari sekian banyak hal, kami memiliki banyak perbedaaan seperti halnya perbedaan yg umum diantara laki - laki dan perempuan. Tapi pada beberapa hal, kami sama..itu membuatku kadang merasa melihat diriku pada sebagian dirinya :)

Pada senja ke 67 sejak kami menjadi "KITA", aku merindu dengan sangat saat Tuhan menyuruh kami mengeja spasi ini dengan sabar. Smoga Allah senantiasa melancarkan jalan kami melegalkan ikatan kami dengan penuh berkah dan tak lama lagi :') aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar